Sebenarnya ini catatan hasil dari searching di paman google dari beberapa sumber yang satu sama lain saling melengkapi sehingga dapat saya rangkum seperti artikel ini. Mengingat makanan probiotik ini sangat penting agar penghuni kolam ikan sehat dan cepat besar, dan daripada catatan saya hilang lebih baik saya posting di blog saya :D sambil berbagi ilmu. Jika ada catatan yang kurang, atau ada pengalaman lain dari para pembaca, sharing ilmunya bisa disampaikan di kotak komentar.
Baik langsung saja. Artikel ini membahas tentang cara bikin makanan probiotik dengan bahan yang ada di sekitar kita dan murah. Kemudian penjelasan tentang bagaimana penggunaannya pada kolam ikan dan untuk campuran pakan.
Cara membuat 1 Liter probiotik (usahakan semua steril):
Bahan-bahan:
Langkah-langkah:
Cara pakai probiotik untuk kolam ikan:
Cara pakai probiotik untuk campuran pakan:
Baik langsung saja. Artikel ini membahas tentang cara bikin makanan probiotik dengan bahan yang ada di sekitar kita dan murah. Kemudian penjelasan tentang bagaimana penggunaannya pada kolam ikan dan untuk campuran pakan.
Cara membuat 1 Liter probiotik (usahakan semua steril):
Bahan-bahan:
- botol bekas air minum mineral ukuran 1,5 L (sdh dimodif yang nantinya untuk menghilangkan tekanan berlebihan secara otomatis). Penampakan botol seperti ini:
- Corong kecil.
- Yakult 1 botol (sebagai biang probiotik)
- Terasi 16 gram
- Gula merah 65 gram
- Asem 16 gram
- Temulawak 16 gram
- Kunyit 16 gram
- Kencur 16 gram
- Air (matang dan sdh didinginkan) secukupnya
Langkah-langkah:
- Parutan gula merah, campurkan dgn asem, parutan temulawak, kunyit, dan kencur. Dimasukkan ke botol dgn cara disaring.
- Masukkan yakult ke botol.
- Terasi dilembutkan dan diencerkan dengan air. Dimasukkan ke botol dgn cara disaring.
- Tambahkan air secukupnya hingga botol terisi hampir penuh (kosong di bagian lekukan hingga tutup botol).
- Kocok hingga benar2 tercampur merata.
- Tutup rapat botol (yang sdh dimodif tadi)
- Simpan selama 10 hari. Di tempat yang gelap dan teduh.
- Hari ke 11, probiotik siap digunakan atau digandakan lagi.
Cara pakai probiotik untuk kolam ikan:
- (sebelum tebar ikan) Hari pertama, persiapkan air terlebih dulu. Berikan garam 1 sendok makan untuk 30 liter air, larutkan dulu di gayung baru kucurkan ke kolam ikan. Ini untuk mentralisir racun yg barangkali ada di air tawar.
- Hari kedua masukan probiotik sebanyak 65 ml per m3. Jadi jika kolam berukuran 2 m3, maka 150 mL (setengah gelas mineral lebih dikit).
- Nyalakan pompa yang sudah dimodifikasi dengan filter mekanis (radial flow) dan biologis (bio ball/bio media) saja. Selama 7 hari air didiamkan dengan kondisi pompa hidup.
- (Setelah tebar ikan). Pada hari ke 7 dan 14 setelah tebar, berikan probiotik dengan dosis yang sama 65ml/m3 (kolam berukuran 2 m3 = 150 mL probiotik). Kucurkan secara merata pada kolam ikan.
Cara pakai probiotik untuk campuran pakan:
- Campurkan probiotik 100 ml dengan air 500 ml (matang dan sdh dingin), aduk hingga merata.
- Ambil 1 (satu) kg pakan ikan dan campurkan dengan larutan, dgn cara diciprat-ciprat, sambil diaduk hingga rata.
- Diamkan dan tutup pakan tersebut hingga 2 hari, sehingga campuran probiotik meresap dan pakan terfermentasi.
- Pada hari ketiga, pakan siap diberikan ke ikan. Sedikit-sedikit, jika ikan sudah tidak tertarik, berarti sudah kenyang.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Beri komentar atau masukan ya :)