Sabtu, Desember 28, 2013

Bagaimana balon udara dapat terbang?

Mengapa dan bagaimana balon udara dapat terbang di udara hanya dengan diberi panas api? Berikut penjelasannya.

Semakin panas suhu udara di dalam balon udara maka semakin rendah tekanan udara di dalam balon. semakin rendah tekanan udara maka partikel-partikel udara di dalam balon semakin renggang.

Gerakan merenggang atau saling menjauh antar partikel udara menyebabkan balon udara mengembang atau membesar. Semakin membesarnya volume balon padahal massa udara di dalam balon tetap menyebabkan massa jenis udara di dalam balon pun menjadi semakin kecil dibandingkan massa jenis udara di luar balon. massa jenis adalah massa dibagi volume. Karena massa jenis udara di dalam balon lebih kecil (ringan) dari udara di luar/sekitar balon, maka balon udaranya terbang melayang deh. :)

Penjelasan sederhana di atas semoga dapat membantu Anda dalam memahami prinsip kerja balon udara. Di bawah ini gambar-gambar untuk memperjelas cara pemberian panas api pada balon udara.


Mainan sederhana yang menggunakan prinsip kerja balon udara.

Burner merupakan alat yang berfungsi untuk memanaskan udara di dalam balon udara.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Beri komentar atau masukan ya :)