Kamis, Agustus 06, 2020

Membuat PPT menjadi link YouTube

Di kesempatan kali ini saya akan menjelaskan bagaimana membuat PPT atau powerpoint menjadi link YouTube hanya dalam waktu singkat dan mudah. Hanya butuh lima tahapan atau lima langkah mudah saja maka sudah jadi.

Video tutorialnya ada di sini https://youtu.be/g03_QVJ6DXU

Okay, video ini terinspirasi dari salah satu teman kuliah saya dulu yang bertanya ke saya bagaimana sih membuat video pembelajaran yang paling mudah. Maklum, kebetulan dia juga seorang guru di sebuah sekolah yang juga dituntut untuk bisa mengajar kelas-kelas online, apalagi di masa pandemi saat kami membuat video ini. Video pembelajaran adalah salah satu senjata yang bagus dalam mengajar anak-anak karena tersajikan secara audio visual. Saya kira video tutorial ini bisa menjadi jawabannya.

Hal yang perlu kita butuhkan adalah microsoft office powerpoint yang ada di laptop kita. Tapi perlu diperhatikan, bahwa office yang bisa digunakan adalah yang tahun 2010 ke atas. Milik saya ini adalah office tahun 2013. Saya sudah pernah berhasil coba bikin video di office 2010 juga.

Langkah pertama adalah siapkan file powerpointnya. Masukkan gambar, tulisan, video, tambahkan slide dan lain sebagainya.

Langkah kedua, agar lebih bagus, maka beri animasi dan transition. Namanya aja mau bikin video pembelajaran, kalau ada animasi dan transition yang menarik khan hasil videonya nanti bisa tambah bagus.

Langkah ketiga, adalah record slide show. Presentasilah seperti layaknya kita presentasi di depan anak-anak. Powerpoint akan merekam suara dan waktu tiap slide yang Anda gunakan. Tapi ingat perhatikan detikan yang ada di kiri atasnya ya. Bicaralah jika sudah menunjuk detikan pertama.

Langkah keempat adalah mengubahnya menjadi video dengan memanfaatkan fitur export yang ada di powerpoint. Kita gunakan rekaman narasi dari suara kita tadi dan waktu per slide yang kita lakukan saat presentasi.

Langkah kelima adalah kirim ke YouTube. Buka browser chrome, kunjungi laman Youtube, sign in jika belum sign in. Lalu tekan tombol create dan masukkan video kita. Upload video pun berjalan. Mudah sekali

Menarik bukan? Untuk lebih jelasnya simak video tutorial berikut

Rabu, Agustus 05, 2020

CARA PENGURANGAN BILANGAN BULAT DENGAN GAMPANG

Okay, melanjutkan pembahasan operasi hitung bilangan bulat, dalam hal ini yaitu pengurangan bilangan bulat. Pada dasarnya caranya sama aja dengan penjumlahan bilangan bulat yaitu menggunakan aturan JOMBLO. Nah, tapi sekarang ini pengurangan bilangan bulat harus kita ubah dulu menjadi bentuk penjumlahan agar lebih gampang untuk dipahami dan dihitung.

Biasanya susahnya itu hanya saat mengubah pengurangan bilangan bulat negatif seperti 12-(-3). Bentuk tulisan -(- ini yang biasanya anak-anak harus dipahami dan biasakan untuk diubah dulu menjadi tanda tambah +.

Video ini disampaikan khusus untuk anak kelas enam, tetapi tidak menutup kemungkinan bisa digunakan juga di kelas 5 atau bahkan SMP, barangkali lupa :).

Klik link berikut ini untuk menonton video pembelajaran dari kami

Selasa, Agustus 04, 2020

Makna Pancasila dan Contoh Sikapnya

Dalam video pembelajaran kali ini, saya membahas tentang sikap-sikap yang mencerminkan atau sesuai dengan nilai-nilai kelima sila dari Pancasila. Mengapa kita perlu mempelajari ini, karena sebagai warga negara Indonesia, kita berhak mengetahui dan wajib melakukan sikap-sikap yang sesuai dengan dasar negara kita, yaitu Pancasila.

Kita patut bangga bahwa dasar negara kita ini pernah dijelaskan di Amerika Serikat pada tahun 1956 dan mendapatkan sambutan meriah dari semua orang yang hadir saat itu. Sehingga jika warga negara lain saja bangga dengan dasar negara kita, maka kita sebagai warga negara Indonesia selayaknya lebih bangga lagi dan menerapkan nilai-nilai Pancasila tersebut dalam sikap dan perilaku kita sehari-hari.

Kita ini adalah bangsa yang religius, sangat senang membantu sesama yang membutuhkan pertolongan, kaya dengan suku bangsa dan agama namun tetap bersatu. Sangat jarang ada sebuah negara yang begitu majemuk seperti ini tapi tetap bersatu. Bangsa kita juga bangsa yang gemar berdiskusi atau bermusyawarah terhadap masalah-masalah yang menyangkut kepentingan banyak orang. Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia juga menjadi pondasi negara ini.

Oleh karena itu, sepatutnya kita berusaha mewujudkan nilai-nilai Pancasila.

Klik link video pembelajaran kami ini