
Serangga adalah hewan yang paling banyak dan tersebar luas di Bumi. Mereka merupakan kelompok terbesar dari seluruh kelompok hewan, dengan jutaan macam-macam jenis atau spesies yang berbeda, yang hidup hampir di setiap tempat di dunia. Tetapi tidak semua yang merangkak-merayap tergolong kelas serangga (insecta) lho..!, misal laba-laba dan kaki seribu. Laba-laba tergolong kelas arachnida, sedangkan kaki seribu tergolong kelas diplopoda. Tetapi baik kelas insecta, arachnida, maupun diplopoda, dan juga crustacea (contoh kepiting) termasuk pada filum yang sama yakni Arthropoda dan berada pada kingdom yang sama yakni Animalia.
Beberapa hewan yang termasuk pada kelas serangga (insecta) memiliki macam-macam keunikan baik dari bentuk tubuhnya maupun perilakunya. Banyak jenis serangga yang menyukai kotoran hewan sebagai makanan yang lezat dan enak. Pada berbagai jenis kumbang meletakkan telurnya dalam tumpukan kotoran yang hangat dan panas. Pradewasa segera menetas dan makan kotoran hewan tersebut. Beberapa keunikan atau keanehan lainnya dimiliki secara khusus pada beberapa jenis serangga, antara lain