Senin, Agustus 25, 2014

Perlu Download Buku Guru SD Kurikulum 2013

Terlepas dari isu bahwa kurikulum 2013 tidak akan bertahan lama, yang pasti banyak wali murid, khususnya anaknya yang masih SD, yang menginginkan ada petunjuk bagi mereka dalam melakukan pembimbingan anak-anaknya saatnya belajar di rumah. Prestasi siswa akan lebih mudah ditingkatkan bilamana orang tua mereka bisa ikut terlibat dalam pendampingan belajar.

Dalam hal ini saya hanya bisa menyarankan kepada wali murid, perlu untuk download dan mempelajari buku pegangan guru yang diterbitkan secara gratis oleh diknas, selain buku siswa. Hal ini karena guru pun dalam mengajar membutuhkan buku ini, jika tidak maka guru pun akan cukup kebingungan saat mengajar. Ada beberapa buku yang memang diupload dalam bentuk file .ZIP. Sehingga, jika bapak ibu telah mendownload file buku pegangan guru, saya sarankan untuk memasang atau menginstal program untuk meng-extract atau mengeluarkan file tersebut sehingga bisa terbaca di komputer atau android bapak atau ibu.

Untuk file extract zip yang digunakan di komputer, bapak ibu bisa mendownload atau mengunduh winzip dengan cara klik di sini, gratis. Sedangkan, untuk file extract zip yang digunakan di android, bapak ibu bisa mendownload atau mengunduh program "B1 free archiever" yang tersedia di play store gratis dengan cara klik di sini.

Semua file buku pegangan guru dalam bentuk .pdf. Jika Anda butuh program "adobe reader" untuk membaca file pdf untuk komputer Anda bisa klik di sini. Kalau untuk android sudah ada "Quickoffice" (program itu yang sudah ada di dalam android).

Berikut file buku guru SD untuk kurikulum 2013, silahkan di klik per tema:

Kamis, Agustus 21, 2014

KELEBIHAN DAN KELEMAHAN POSISI TIDUR BAYI

Menurut dr.Ayu Partiwi, Sp.A, MARS, dari RS.Bunda, Jakarta, sampai usia 3 bulan, bayi akan tidur telentang. Perkembangan motoriknya belum mampu membuatnya tidur dalam posisi lain, tanpa bantuan Anda. Kelemahan tidur telentang adalah bayi akan mudah terbangun, tetapi memiliki kelebihan yakni lebih aman. Kelebihan dari posisi tidur ini adalah dapat mengurangi risiko terjadinya SIDS (Sudden Infant Death Syndrome atau sindroma kematian bayi secara mendadak), terhindar dari apnea atau berhenti bernapas.

Posisi tidur tengkurap membuat bentuk kepala bayi tidak peang, sehingga bentuk kepalanya menjadi lebih bagus dan ia pun bisa tidur lebih lama karena susah bergerak. Sayangnya posisi tidur ini akan membuat bayi di bawah usia 1 tahun lebih berisiko mengalami SIDS. Juga, ada teori yang menyebutkan, tidur tengkurap bisa membuat bayi menghirup kembali CO2 (karbondioksida) yang telah dihembuskan.

Pada posisi tidur miring, bayi akan sering menggulingkan tubuhnya, sehingga akhirnya kembali ke posisi tengkurap juga.

Namun posisi tengkurap juga punya kelebihan yang tidak kalah penting. Menurut penelitian yang dilakukan oleh Klinik Wichita, di Newton, Amerika Serikat yang kemudian dipublikasikan di Archives of Pediatric and Adolescent Medicine, membuktikan bahwa

Kamis, Mei 01, 2014

Pentingnya Persiapan Karir Sejak Dini

Rata-rata siswa-siswi klas 3 SMA bermasalah dalam menjawab "milih kuliah apa?", dan "mau jd apa?".
Galau.
Terkadang juga berpikirnya simple atau ikut-ikutan... walhasil,saat sudah kuliah berujung pada kekecewaan,keterpaksaan,bahkan drop out dr kuliah, atau pindah ke jurusan lain.

Akhirnya jika kegalauan ini berlanjut, saat berkarir pun tidak maksimal, karena tidak yakin ini adalah dunianya.

Tidak sedikit mereka yang sangat mantap dengan karirnya sekarang, ternyata baru sadar bahwa karirnya sekarang ini ternyata sama sekali tidak berhubungan dengan title sarjana/diploma yang diambil, dan berkata "tahu gitu dulu sy ambil kuliah yang mengarah ke karir ini".

Yah gak apa apa lah toh tidak ada yang sia-sia.

Namun, alangkah lebih baiknya (efektif dan efisien) jika sejak dini bakat dan minat berusaha diketahui, diasah, bahkan sejak msh bayi...tentu saja peran ortu sangat besar di sini. Banyak buku dan para ahli yg dapat membantu para ortu dlm mewujudkan hal tersebut.

Karir bukan hanya jalan mencari uang, tetapi lebih dari itu. Karir adalah usaha yang kita pilih untuk mengabdi kepada Allah dlm membangun masyarakat menjadi lebih baik.

Oleh karena itu, dalam memilih karir dibutuhkan pemikiran yang mendalam, selain melihat bakat dan minat sejak dini, perlu juga para remaja diajak melihat apa saja kebutuhan/masalah di masyarakat.